Yuhuuu mama kecee. Setelah empat resep ngambil dari buku 99+ Resep Rumahan Cihuy! sekarang saya mau masak dengan wadah Loc&Lock Glass pakai resep dari keluarga nih. Macaroni Schotel. Cemilan yang mengenyangkan. Hihihi. Mami, papi, Kenzie doyan banget. Hihihi.
Macaroni Schotel |
Resep Macaroni Schotel
Bahan:
- 20 gram mentega
- 1/2 buah bawang bombay, cincang halus
- 2 sdm makan munjung tepung terigu
- 300 ml susu cair
- 100 gram makaroni elbow, rebus matang tapi jangan terlalu lembek
- 100 gr daging sapi cincang
- 50 gram keju cheddar parut
- 2 sdt garam
- 1 sdt merica bubuk
- 3/4 sendok teh pala bubuk
- 3 butir telur, kocok lepas
Bahan Topping dan Taburan:
- Saus keju ala mamah
- 100 gram keju cheddar, parut panjang
Cara membuat:
- Panaskan mentega. Tumis bawang bombay sampai harum.
- Masukkan daging sapi cincang, masak sampai daging matang
- Masukkan tepung terigu. Aduk cepat sampai bergumpal.
- Masukkan susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin.
- Masukkan makaroni. Aduk rata. Angkat.
- Masukkan keju cheddar parut, garam, merica bubuk, pala bubuk, dan telur kocok. Aduk rata.
- Tuang di wadah Lock&Lock Glass yang sudah dioles tipis mentega.
- Olesi dengan saus keju ala mamah dengan rata dan taburkan keju parut.
- Panggang selama 45 menit.
Katanya nih, bagusnya sih si macaroni schotel ini dikukus terlebih dahulu biar bagian bawah dan bagian dalam matang sempurna. Jadi kalau dipanggang bagian dasarnya ga akan sampai kering. Tapi saya sih langsung panggang aja pakai Lock&Lock Glass. Hasilnya? Matang sempurna! Dan gak kering juga. :)
Yummy!!! |
Cantik banget yaaa penampakan macaroni schotel ini di wadah Lock&Lock Glass. Rasa gak kalah juga dong sama penampilannya yang cantik. Hehehe.
Kemarin tuh kami bertiga pergi jala-jalan, jadi macaroni schotel nya masih nyisa pas malem. Udah keburu kenyang perutnya jadi ga sempet ngemil lagi. Ya udah deh saya taro macaroni schotelnya di kulkas. Gak lupa ditutup dulu wadah Lock&Lock Glass nya dengan lid. Nah, besok paginya kan mau dimakan lagi untuk cemilan sebelum sarapan. Begitu keluar dari kulkas langsung saya masukin oven. Tanpa lid-nya yaa. Ovennya udah saya panasin dulu sekalian mau bikin makanan lagi. Tau ga ma? Wadah Lock&Lock Glass nya ga pecah loh. Padahal begitu keluar dari kulkas langsung saya masukin oven. Ternyata Lock&Lock Glass ini tahan suhu panas dan suhu dingin dalam waktu bersamaan. Ternyata lagi nih, heat-resistant glass yang dipakai Lock&Lock Glass terbuat dari bahan boroseal (born trioxide dan silicon dioxide) yang membuat si Lock&Lock Glass tahan pada suhu panas dan suhu dingin secara bersamaan. Kece banget yaah.
Lihat postingan resep Tantangan Mamaku Koki Handal dan Lock&Lock Glass lainnya:
Lihat postingan resep Tantangan Mamaku Koki Handal dan Lock&Lock Glass lainnya:
- Tantangan Mamaku Koki Handal dan Lock&Lock Ind - Lolos Tahap I
- Tantangan Mamaku Koki Handal dan Lock&Lock Ind - Kentang Panggang Lapis Apel (1y+)
- Tantangan Mamaku Koki Handal dan Lock&Lock Ind - Puding Royo Kukus (8m+)
- Tantangan Mamaku Koki Handal dan Lock&Lock Ind - Lasagna Tahu Panggang (1y+)
- Tantangan Mamaku Koki Handal dan Lock&Lock Ind - Lasagna Pangsit Tempe (1y+)
0 comments