Sumber: www.tabloidnova.com |
Hayooo apa itu cabe gendot?? Cabenya kaya cabe rawit tapi gendut-gendut dan sedikit lebih besar. Rasanya pedes banget. Ada nih foto penampakan si cabe gendot. Saya kelupaan foto cabenya, jadi saya ambil fotonya dari www.tabloidnova.com Saya biasanya dapet cabe gendot ini dari nenek yang tinggal di Ciwidey. Biasanya cabe gendot ini dicampur ke sayuran. Tapi bosen deh dibikin itu terus cabe gendotnya. Naaah ade saya bikin yang agak beda. Si cabe gendot diisi sama ayam. Jadi deh mangkok cabe gendot isi ayam. enak deh gurih pedes gitu.
Bahan:
- 6 bh cabe gendot, belah dua
- 100 gr daging ayam cincang
- 2 siung bawang putih, cincang
- 2 sdm bawang bombay cincang
- 1 sdm terigu
- Garam dan merica
- Biji cabe gendot secukupnya
Cara Membuat:
- Belah cabe gendot menjadi dua, bersihkan bijinya, lalu sisihkan cabenya
- Campur semua bahan di atas sampai rata
- Tuang adonan isi ke dalam cabe gendot
- Kukus kurleb 15 menit
- Lalu panggang di teflon bagian daginya
- Angkat. sajikan
0 comments